Tak berbeda dengan tampilan sporty yang pernah marak tahun ini, bloggerBethanny Putri melihat beberapa item berkesan sportif, seperti sneakers atau varsitymasih tetap trendy untuk dikenakan kembali. Dua item itu pun otomatis menjadi beberapa must-have item untuk 2015. Selain mereka, fashion item apa lagi yang wajib dimiliki untuk tampil kekinian di 2015?

"Jogger mungkin kelihatannya seperti lounge wears atau pakaian rumahan ya. Mengubah pandangan orang darilounge wear jadi fashion item itu kalau cewek caranya bisa dipadukan dengan stiletto. Jadi lebih fashionable," saran Bethanny Putri di acara Tira jeans Mix and Match Media Workshop di Three Buns Senopati, Jakarta Selatan, Rabu (3/12/2014).

"Untuk cewek atau cowok yang ingin elevate polo shirt bisa melalui (pemilihan) bottom atau outer-nya. Misalnyasheer skirt. Atau polo shirt yang bahannya berbeda," ujar blogger 24 tahun itu.
3. ShirtdressUntuk tampil sederhana namun masih terkesan modis feminin, shirtdress bisa menjadi salah satu item yang perlu Anda masukkan dalam wish list belanja akhir tahun ini. Menurut Bethanny, shirtdress bisa dikenakan di berbagai kesempatan, mulai dari cocktail party, berkencan dengan pasangan, sampai acara keluarga.
"Nggak ribet, bisa tambahin outer, floppy hat, atau aksesori yang bold," tambahnya.

4. Celana KulotKulot merupakan celana berpotongan longgar serta midi. Item ini cocok diterapkan untuk memberi kesan vintage. Bethanny yang sudah mulai menulis blog seputarfashion sejak 2009 itu pun menilai jika kulot akan tren di 2015. Menurutnya, ini dapat menonjolkan kesan feminin serta tangguh di saat yang bersamaan.
5. Busana Motif Gingham
Baik lelaki maupun perempuan boleh mengeluarkan kembali item busana bermotif gingham atau kotak-kotak. Busana tersebut masih bisa menjadi item yang trendi untuk dipakai di 2015.
6. Varsity
Para pria, baik yang senang bergaya kasual maupun sedikit preppy, jaket varsitymerupakan must have item untuk Anda. Bethanny menilai jika varsity merupakanitem yang bisa memberi kesan british look atau college student look ala Eropa.

7. Bermuda PantsMungkin tak semua pria di Indonesia berani mengenakan celana bermuda atau celana pendek selutut untuk sehari-hari. Barang tersebut kadang dianggap terlalu santai sehingga kurang fleksibel. Namun celana bermuda bisa menjadi padanan yang stylish untuk terlihat berbeda dari pria kebanyakan. "Bermuda pants itu bisa buat santai, buat nge-date misalnya juga oke," tambah dara cantik yang tengah kuliah S2 ini.
sumber : http://wolipop.detik.com/read/2014/12/04/073931/2767280/233/1/7-item-fashion-yang-akan-jadi-tren-di-2015
0 komentar:
Posting Komentar